DUKUH TEGAL REJO.


 Dalam tulisan ini,saya berharap banyak orang mengetahui dukuh Tegal Rejo.

Nama desa:Dukuh Tegal Rejo.

Alamat:Desa Pamotan, kecamatan Pamotan, kabupaten Rembang,RT 05, RW 04.

Asal-usul nya; dahulu dukuh ini hutan belantara,belum ada seorangpun yang menempati orang berfikir siapa yang menempati hutan.Hingga ada satu orang yang menempati yaitu almarhum Mbah Ghozali.disusul6 sampai 7orang  yaitu sesepuh atau orang tua yang menempati dukuh ini, sesepuh yang saya kenal dari desa ini salah satunya adalah Mbah wakir selaku kakek saya sendiri dan Mbah Muhadi.Dari barat dukuh Tegal Rejo menghubungkan jalan raya Pamotan,dari timur dukuh Tegal Rejo menghubungkan jalan raya jati Rogo,dan kecamatan sedan.Tentu banyak orang yang jarang mengetahui dukuh Tegal Rejo ini sebab dukuh Tegal Rejo berada di antara desa Pamotan dan desa Bangun Rejo.


Potensi desa, wisata desa; Sebenarnya dukuh ini belum memiliki wisata, tetapi terdapat satu warung makan yang baru tapi sangat populer akan masakannya yang enak iya gambar diatas adalah warung makan milik ibu gayatri yang  terkenal akan masakannya.ciri khas dari warung milik ibu gayatri ini seblak dan es mojito yang segar menambah selera makan,tak hanya itu warung makan ibu gayatri juga menyediakan berbagai macam makanan dan gorengan

Dan kuliner di dukuh Tegal Rejo ini, terdapat jajanan pasar yang legit dan legendaris yaitu apem Selong penjualan nya sudah berjualan hampir 5tahun lebih jadi tak perlu di ragukan lagi soal rasanya.Apem Selong sering digunakan warga Tegal Rejo sebagai jajanan hajatan atau cemilan berkumpul keluarga, harga nya pun tak mahal hanya rp.1000 satuannya.

Oleh-oleh dari Tegal Rejo,bila main kalian bisa membeli apem Selong untuk dibawa pulang,seblak bahkan bila kalian pecinta tanaman kalian bisa mampir di kios bunga mekar sari disana ada berbagai macam jenis bunga dan tanaman lainnya.




Dengan adanya para anak muda di dukuh Tegal Rejo, berharap dukuh Tegal Rejo di kenal banyak orang entah itu dari jajanannya yang memikat,atau pekerjaan warga Tegal Rejo.


Dengan mempromosikan jajanannya berharap desa Tegal Rejo di kenal banyak orang,ya dukuh ini memang  kecil tapi dengan adanya promosi bisa jadi dukuh ini dikenal banyak orang.Agar setiap orang tidak bertanya diman Tegal Rejo itu.


Meskipun kecil,dukuh ini memiliki banyak kuliner jajanan pasar dan warung-warung yang ada di dukuh ini.



Foto di atas adalah kios bunga mekar sari.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PEDOMAN PENGAMATAN & PERTANYAAN

Transkrip wawancara Dengan Bapak Sutrisno

MASALAH-MASALAH DI PASAR TRADISIONAL